Standar perhitungan seringkali berbeda disetiap negara. Mulai dari ukuran untuk sepatu, pakaian atau berbagai produk. Sehingga dibuatlah sebuah standar internasional untuk membedakan antara produk dari negara satu ke negara lain. Hal ini juga mempermudah pembelian atau penjualan produk antar negara. Lantas apa bedanya, khususnya dalam pakaian atau baju? dalam artikel ini akan kita bahas secara lengkap perbedaan ukuran baju Indonesia dan standar internasional.
Daftar isi
Bagaimana Ukuran Baju Indonesia untuk Orang Dewasa?
Di Indonesia sama halnya seperti negara lain. Kita memiliki standar ataupun perhitungan tersendiri untuk pakaian khususnya orang dewasa. Menangkap dari penggunaan berbagai ukuran yang diambil dari standar internasional, mulai dari ukuran menggunakan nomor ataupun ukuran menggunakan huruf seperti yang umumnya digunakan.
Untuk orang dewasa di Indonesia jika menggunakan huruf maka ada beberapa ukuran yang dapat digunakan, mulai dari S, M, L, XL, XXL atau 3L dan 4L. Penjelasan huruf ini sering digunakan pada pakaian wanita, pria dengan tipe casual ataupun pakaian sederhana dan sehari-hari misalnya saja kaos, t-shirt, dan hal lainnya.
Perbedaan ukuran baju internasional dan Indonesia ternyata cukup jauh. Kalau kamu beli yang ukuran standar luar negeri, yang biasanya ukuran L, mungkin akan muat di ukuran M.
Cara mengukur ukuran baju untuk pria dan wanita biasanya dibedakan dengan sistem yang berbeda. Ukuran pria umumnya ditentukan pada tubuh yang didasarkan oleh ukuran dada dan tinggi badan. Sedangkan ukuran baju wanita ditentukan dengan penyesuaian ukuran payudara, pinggang, pinggul, hingga tinggi badan.
Bagaimana Ukuran Baju Indonesia untuk Anak-Anak?
Lalu setelah mengetahui ukuran untuk pakaian dewasa di Indonesia bagaimana dengan anak-anak ? Pada dasarnya ukuran anak di Indonesia sama saja. Hanya saja karena anak-anak memiliki perkembangan tubuh yang berbeda, terkadang ada yang memiliki bobot dibawah standar atau justru sebaliknya.
Sehingga jenis ukuran baju lebih beragam, mulai dari XS, S, M, L dan yang terakhir ukuran XL. Selain itu pakaian anak cukup jarang menggunakan ukuran tambahan misalnya 3L, 4L atau XXL. Hal ini dikarenakan ukuran pakaian anak dibagi berdasarkan usia. Misalnya saja pakaian untuk anak berusia batita (2-3 tahun) maka jika anak tersebut memiliki tubuh bongsor atau besar, orang tua bisa memberikan pakaian anak untuk usia 5 tahun.
Baca Juga: Kenali Jenis-Jenis Ukuran Atau Fit Pada Kaos
Bagaimana Cara Menentukan Ukuran Baju?
Lalu bagaimana menentukan ukuran baju Indonesia yang tepat? Jika menggunakan ukuran dengan huruf, maka bisa menggunakan standar/chart berikut:
1. Menggunakan Panjang dan Lebar Kaus (Ukuran Huruf)
Cara pertama yang bisa dilakukan adalah menggunakan ukuran panjang serta lebar dari kaus pria dan wanita yang akan digunakan. Lebar terhitung dari ketiak kiri hingga ketiak kanan secara membentang. Sedangkan untuk panjang menggunakan ukuran dari bahu sampai bagian ujung kaus atau ujung pakaian. Dengan begitu kita bisa mengetahui ukuran yang tepat.
a. Standar Ukuran kaos pria
b. Standar Ukuran kaos wanita
Baca Juga: Mengenal Jenis-jenis Ukuran Baju
2. Menggunakan Nomor/Kode
Selanjutnya cara yang bisa dilakukan kedua adalah dengan menggunakan kode. Ukuran baju standar Indonesia umumnya menggunakan ukuran lingkar dada untuk pakaian. Lingkar dada ini sangat berguna untuk para wanita. Pakaian yang diproduksi wanita memiliki lingkar dada berbeda dan disesuaikan dengan ukuran.
Walaupun beberapa masih menggunakan standar huruf seperti S, M, L, dan lainnya seperti ukuran baju di US. Tetapi angka konversi yang digunakan dikhususkan pada lingkar dada dan juga untuk celana di lingkar paha. Selain itu untuk kode atau pengkategorian menggunakan nomor sering dilakukan agar lebih tepat pada pengguna/sasaran. Apalagi jika pakaian dibeli dengan sistem online/online shop.
Apa Saja Perbedaan Ukuran Baju Indonesia dan Luar Negeri?
Setelah membahas mengenai ukuran baju Indonesia. Lalu apa perbedaan yang terlihat antara ukuran orang Indonesia dan ukuran luar negeri. Sebagian negara diluar menggunakan ukuran standar internasional untuk mempermudah pengiriman pakaian ke negara lain. Tetapi acuan dari luar negeri dan internasional sendiri bahkan terbagi menjadi 3, yaitu USA atau Amerika, UK atau Inggris (Eropa), dan Australia. Khusus untuk USA dan UK cukup populer dan digunakan bahkan di ukuran kaos lokal dan internasional. Terutama jika barang tersebut didapat dari brand luar.
1. Lebar dan Panjang
Berdasarkan tubuh atau anatomi dari manusia, setiap daerah pasti memiliki standar ukuran baju yang beragam. Begitupun perbedaan antara tubuh masyarakat Indonesia dan diluar. Hal ini ternyata membedakan Lebar dan Panjang dari sebuah pakaian yang digunakan sebagai standar. Lebar dan Panjang tubuh orang luar negeri jelas lebih tinggi dan besar, sehingga ukuran S yang mungkin cm nya kecil di Indonesia bisa menjadi besar di luar negeri.
2. Jenis Fabric
Selanjutnya adalah jenis fabric atau bahan kain. Hal ini sangat mempengaruhi ukuran dari pakaian karena beberapa jenis fabric menyusut atau mengecil. Khusus di Indonesia rasanya bahan katun akan lebih populer karena sangat nyaman dan sejuk. Terutama jika digunakan di kota panas seperti Jakarta, Surabaya dan digunakan untuk negara tropis. Sedangkan jenis fabric tebal yang kaku dan tidak akan menyusut menjadi alasan lain yang menyebabkan ukuran dari pakaian berbeda antara Indonesia dan luar negeri.
Baca Juga: Rekomendasi Desain Baju Polos Warna Biru
@tshirtbarid Kalian lebih suka pakai kaos Cotton Combed atau Cotton Carded nih?? Comment ya 😄!!! #fyp #jaksel #fypsoundsss #xyrbca #cotton #combed #carded #kaos
3. Potongan/Pattern
Terakhir adalah pattern atau potongan dan pola kain. Ada yang menyebutkan pola pakaian diluar cukup rumit karena digunakan untuk fungsi yang beragam. Jaket musim dingin yang tebal dan melibatkan banyak fabric menjadikan ukuran juga mengikuti atau berbeda.
Bagi kamu yang memiliki postur tubuh lebih besar atau lebih tinggi, sehingga seringkali kesulitan untuk mendapatkan ukuran baju yang pas untuk tubuh, kamu dapat menggunakan ukuran kaos standar internasional untuk bisa memenuhi kebutuhan sandang serta mendukung segala aktivitas harian kamu.
Dengan adanya perbedaan ukuran kaos lokal dan luar negeri, mempermudah masyarakat yang memiliki tubuh lebih besar untuk mendapatkan pakaian. Walaupun begitu, tidak jarang ukuran baju Indonesia saat ini sudah lebih bervariasi, dan mengikuti standar Internasional. Sama halnya dengan size chart baju di Tshirtbar yang banyak opsi. Bahkan, kamu juga bisa custom hingga 10XL.
- 4 Cara Melipat Baju Untuk Traveling Agar Tidak Kusut dan Tetap Rapi - 28/07/2023
- 5 Cara Mengembalikan Warna Baju Hitam yang Pudar - 28/07/2023
- 6 Jenis Bahan Dryfit dan Kegunaannya - 27/07/2023
Leave a Reply