5 Rekomendasi Hampers Lebaran Unik dan Menarik 2023

Kalau bicara soal lebaran, selain mudik ada juga salah satu tradisi kekinian yang dilakukan oleh banyak orang lakukan saat menjelang lebaran, yaitu saling bertukar bingkisan. Bila biasanya kita sering menyebutnya parcel, beberapa waktu belakangan istilah itu sudah bergeser menjadi hampers. Tujuan dari membagikan hampers lebaran tidak lain agar silahturahmi dengan kerabat atau keluarga tetap terjaga. Hari lebaran jadi semakin afdol, kan?

Kata hampers sendiri memiliki arti yang mengacu kepada keranjang anyaman. Namun seiring berjalannya waktu, hampers sudah memiliki banyak variasi seperti menggunakan kotak kayu, kardus berwarna maupun keranjang plastik. Dekorasi tambahan seperti rangkaian pernak-pernik yang menawan semakin mempercantik hampers.

Untuk soal produk apa saja yang bisa dijadikan sebuah hampers, kami punya 5 pilihan rekomendasi yang bisa dijadikan referensi bagi kalian. Supaya tidak melulu makanan atau kue kering, yuk simak daftarnya di bawah!

5 Produk Untuk Hampers

1. Hijab

Para hijabers pasti senang dengan hadiah satu ini.  Supaya hijabnya lebih cantik, kalian bisa coba custom printing dan rangkai hampers secara personal. Tambahkan snack berukuran kecil seperti coklat, permen, dan cookies pada bingkisan hampers sebagai pemanis.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Mix and Match Outer HIjab yang Cocok untuk Berbagai Acara

2. Mug

Mug atau cangkir merupakan produk yang sering digunakan sehari-hari, terutama di rumah. Produk ini bisa jadi andalan hampers karena selain berguna, mug juga bisa di buat custom. Sebagai referensi, kalian bisa berikan 1 set yang terdiri dari 4 mugs, kemudian simpan dalam kotak kardus cantik dan jangan lupa greeting cards untuk penerima hampers. Suguhan minuman pun jadi terasa lebih istimewa!

3. Kaos berkerah

Baju lebaran sudah jadi tradisi dimana banyak orang berlomba-lomba untuk tampil menawan di hari raya. Baju seperti kaos polo bisa juga sebagai pilihan hampers terutama untuk para pria. Kaos polo yang menghadirkan kesan smart-casual sangat cocok digunakan saat bersilahturahmi dengan sanak keluarga, karena masih terlihat sopan. Supaya hampers kalian aesthetic, kalian bisa dekor dan tambahkan barang lainnya seperti sarung atau sajadah lipat.

Baca juga: Kenali Jenis-Jenis Ukuran atau Fit Pada Kaos

4. Sajadah Lipat

Tidak lengkap rasanya bila perlengkapan ibadah tidak masuk ke dalam list rekomendasi hampers. Sajadah lipat sangat praktis dibawa kemana-mana, karena tidak banyak memakan banyak space di packaging. Produk ini juga bisa di-customized desainnya sehingga kalian bisa berkreasi dan menambahkan kesan personal bagi penerimanya.

5. E-Money

Memiliki e-money di dalam genggaman nyatanya telah menjadi kebutuhan wajib, apalagi untuk orang yang tinggal di kota-kota besar. Pembayaran transaksi secara cashless atau non-tunai sudah banyak diterapkan di berbagai sektor bisnis, salah satunya transportasi umum. Dengan e-money, transaksi  jadi lebih mudah.

Karena e-money mudah ditemui, produk satu ini juga bisa dijadikan produk hampers lho! Supaya lebih personalised, kalian bisa custom wajah e-money dengan gambar unik atau dijadikan sekaligus sebagai kartu ucapan hari raya Idul Fitri. Lalu sebagai pemanis, kalian bisa bungkus dengan kardus kecil dan tambahkan greetings card atau juga barang-barang lainnya.

Baca Juga: E Money Custom : Inovasi Baru Kartu Pembayaran Elektronik

Nah, sekarang kalian gak perlu bingung pilih produk-produk hampers yang akan kalian kasih kepada rekan ataupun keluarga. Selagi masih ada waktu, kalian bisa dapatkan semua produknya di Tshirtbar Cipete dan Gading Serpong sekarang juga!

CTA BANNER Custom

Nabila merupakah penulis sekaligus tim creative dari Tshirtbar, seseorang yang mempunyai ketertarikan kuat dengan industri fashion, enterpreneur dan lifestyle
Nabila Putri Viatikara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *