@tshirtbarid badan yang kurus buat kamu ga PD? tshirtbar kasi tips nya nih untuk naikin percaya diri kamuπ #fyp #badan #kurus #tips #outfit #tshirts #fypγ·
β¬ OFFICIALLY MISSING YOU DANCE COVER – ππ’π―π―π¦x ππ’π―π©π’π΅π΅π’π―
Kaos adalah salah satu pilihan outfit yang paling nyaman, fleksibel dan mudah dikombinasikan. Selalu saja ada ruang bagi siapapun untuk memiliki jenis baju satu ini. Terlebih untuk kalian yang harus beraktivitas setiap hari, pasti item satu ini jadi salah satu yang sering dikenakan. Meskipun terlihat simple, jangan sampai kalian salah menggunakannya. Yang ada, malah jadi menimbulkan ketidakpercayaan diri.Β
Apakah penggunaan kaos sama saja untuk semua orang? Tentunya beda. Setiap manusia memang terlahir dengan bentuk tubuh yang beragam dan memiliki keunikannya masing-masing. Kenali tubuh kalian, tentukan bagian tubuh mana yang ingin kalian tonjolkan maupun yang ingin disamarkan supaya makin terlihat proporsional. Kali ini, Tshirtbar punya tips & trick supaya kamu terlihat menawan dengan kaos tanpa perlu ragu dengan tubuh yang kalian miliki saat ini.Β
Berikut panduannya yang bisa kalian ikuti:
- Β Pahami kategori bentuk tubuh kalian seperti apa.
Apakah tubuh kalian kurus, berisi, atau kekar? Kalau sudah paham dengan fisik kalian sendiri, akan lebih mudah dalam pemilihan bentuk kaos yang ingin dikenakan. Supaya tetap nyaman dipakai seharian!
- Kalian punya tubuh kurus? Bisa coba gunakan kaos dengan model oversized
Untuk kalian yang memiliki bentuk badan seperti ini, kalian bisa mengakali tampilanmu dengan kaos model oversized agar menambah kesan volume pada tubuh kalian. Salah satunya, kalian bisa menggunakan produk kaos oversized Tshirtbar dengan bahan cotton combed 20s yang tebal. Dijamin, badanmu akan semakin terlihat proporsional dan outfit mu jadi lebih eye-catching!
- Kalau kalian memiliki tubuh yang berisi, coba terapkan trik ini.
Siapa bilang badan berisi tidak bisa terlihat kece? Tenang aja, nggak usah insecure. Kalian bisa gunakan kaos dengan warna netral, kalem, dan cenderung gelap. Penggunaan warna seperti hitam, navy, atau abu gelap bisa jadi rekomendasi buat kalian yang ingin menyamarkan bagian tubuh tertentu agar tidak terlihat lebar dan lebih proporsional. Untuk bahannya sendiri, kalian bisa menggunakan bahan kaos yang lebih tipis dan βjatuhβ. Misalnya memilih kaos dengan bahan cotton bamboo 30s.
- Jangan ragu untuk memamerkan badan kekar kalian meskipun pakai kaos.
Kaos dengan model fashion-fit dapat digunakan bila kalian memiliki bentuk tubuh seperti ini. Tubuh yang sudah kalian bentuk dengan sedemikian rupa, jangan sampai tertutup. Model fashion-fit pada kaos juga dapat lebih mempertegas bentuk otot di tangan kalian. Kini, kalian sudah terlihat lebih gagah.
- Bijaklah dalam menerima trend yang lagi happening
Beberapa orang kebanyakan tidak mau ketinggalan zaman atau istilah kerennya FOMO (Fear of Missing Out). Tapi yang pasti, jangan sampai memaksakan kenyamanan kalian dalam berpakaian sehingga terlihat tidak menarik. Sesuaikan dengan bentuk tubuh kalian baik dari motif, warna, cutting-an dll.
Itu tadi beberapa panduan yang bisa kalian terapkan saat berpakaian. Jangan sampai outfit-mu tidak catchy dan terlihat membosankan. Walaupun bentuk tubuh tiap orang berbeda, kita juga bisa bergaya modis sehingga kepercayaan diri kita semakin bertambah.Β
Kalau kalian butuh kaos sesuai keinginan, kalian bisa pesan dan konsultasikan langsung ke Tshirtbar. Di sini, kalian bisa custom print dan memilih beragam warna, bahan, serta model kaos yang melimpah. Tidak harus memesan dengan quantity yang banyak, kalian juga bisa order satuan di sini. Segera pesan melalui website atau kalian juga bisa cek lebih lengkapnya di sosial media Tshirtbar.Β Β
- 4 Cara Melipat Baju Untuk Traveling Agar Tidak Kusut dan Tetap Rapi - 28/07/2023
- 5 Cara Mengembalikan Warna Baju Hitam yang Pudar - 28/07/2023
- 6 Jenis Bahan Dryfit dan Kegunaannya - 27/07/2023
Leave a Reply